Soal Bahasa Indonesia Kelas 7 SMP Semester 1 Bab 3 : Sahabat Nadi Guru, Bahasa Indonesia merupakan salah satu mata pelajaran yang wajib dajarkan di sekolah pada setiap jenjang pendidikan di Indonesia. Pelajaran ini pun dijadikan sebagai salah satu pelajaran yang diujikan secara nasional atau dikenal sebagai Ujian Nasional atau UN.
Di bawah ini adalah beberapa contoh Soal Bahasa Indonesia Kelas 7 SMP Semester 1 Bab 3, yang bisa Anda pelajari!
Kerjakan soal-soal berikut ini!
1. Bacalah berita di bawah ini!
Masa Orientasi Siswa Baru
Masa Orientasi Sekolah (MOS) di SMP dan SMA membuat sebagian besar siswa baru ketakutan. Mereka sempat khawatir MOS menjadi ajang perploncoan. Namun, setelah menjalani MOS, beberapa siswa menyatakan kegiatan itu tak seseram yang mereka bayangkan. Hal ini diungkapkan oleh Yesi, salah satu siswa SMPN 12 Jakarta pada hari Senin, 17 Juli 2006.
Nanang Gunadi juga menjelaskan bahwa MOS bertujuan agar siswa baru berwawasan wiyata mandala, mengenal program-program sekolah, berbudi pekerti, mengetahui dan mematuhi tata tertib sekolah. Selain itu, juga untuk mengenalkan cara belajar di SMP ataupun SMA, ekstrakurikuler, lagu-lagu daerah, dan memperkuat ibadah.
Sumber: www.kompas.com
a. Tentukan pokok-pokok berita tersebut!
b. Tuliskan kembali isi berita tersebut dalam beberapa kalimat!
2. Tulislah surat pribadi kepada sahabatmu tentang kegiatanmu di sekolah, gunakan kata-kata berimbuhan -i dan -kan!
3. Apakah arti peribahasa berikut ini!
a. Datang tak berjemput, pulang tak berhantar.
b. Rezeki elang takkan dimakan musang.
Demikianlah informasi yang bisa disampaikan berkaitan dengan contoh Soal Bahasa Indonesia Kelas 7 SMP Semester 1 Bab 3, yang bersumber dari buku Bse Depdiknas Cakap Berbahasa Indonesia Kelas VII. Semoga bermanfaat!
0 Komentar
Post a Comment